Thursday, July 26, 2007

Keutamaan Puasa di Bulan Rajab

Rasulullah SAW bersabda, Barang siapa yg berkenan puasa di bulan Rajab karena mematuhi Allah dan hanya menginginkan Ridla Allah semata, bukan karena hal lain, maka ia wajib dan berhak mendapat manfaat yang dibawah ini dijelaskan urut berdasar jumlah puasa yang dilaksanakan :
  • 1 Hari : Ridla Allah yang Agung dan ditempatkan dalam surga firdaus yang tinggi.
  • 2 Hari : Akan mendapat pahala agungnya 2x lipat, padahal satu pahalanya saja sudah senilai dengan seluruh gunung yang ada di alam semesta.
  • 3 Hari : Allah akan menjadikan jarak penghalang antara ia dan neraka sejauh perjalan setahun.
  • 4 Hari : Diberi keselamatan dari bencana, penyakit (Gila, Buntung dll) dan selamat dari fitnah Dajjal.
  • 5 Hari : Selamat dari ujian siksa kubur.
  • 6 Hari : Kelak akan keluar dari kubur dengan wajah bersinar laksana bulan purnama.
  • 7 Hari : Ditutup baginya 7 pintu neraka.
  • 8 Hari : Dibuka baginya 8 pintu surga.
  • 9 Hari : Kelak akan bangkit dari kubur sambil menyerukan kalimat LAA ILAA HA ILLALLAH lalu kemudian masuk surga.
  • 10 Hari : Akan menjadikan pertolongan Allah sebagai pijakan saat melewati SHIRATHAL MUSTAQIIM.
  • 11 Hari : Kelak di hari kiamat tidak akan ada yang sanggup menandingi keluhuranya, kecuali mereka yang sama-sama berpuasa.
  • 12 Hari : Kelak mendapatkan 2 pakaian kebesaran, padahal satu pakaian saja lebih baik dari seluruh alam semesta.
Amiiin....Semoga bermanfaat!